Rancang Bangun Aplikasi Toefl Berbasis Web Dengan Mysql Dan Framework Codeigniter

Authors

  • Sulistiyasni
  • Wika Purbasari
  • Muhammad Hery Santoso Santoso

Keywords:

Framework Codeigniter, metode Waterfall, metode Dimension of Quality For Good, MySQL, Web.

Abstract

TOEFL (Test of English as a Foreign Language) merupakan tes standar bahasa Inggris sebagai bahasa asing untuk menguji kemampuan seseorang dalam hal penguasaan bahasa Inggris. Untuk melatih kemampuan dalam menjawab soal-soal TOEFL, biasanya calon peserta membeli buku TOEFL dari toko buku untuk mendapatkan soal TOEFL yang biasa digunakan pada ujian TOEFL.

Metode belajar dengan menggunakan buku ini membutuhkan waktu yang relatif banyak. Seseorang harus menjawab soal, kemudian memeriksa jawaban, menghitung jumlah jawaban yang benar, dan kemudian menghitung jumlah skor yang didapat. Dengan metode belajar seperti itu akan membutuhkan tambahan waktu. Oleh karena itu pada penelitian ini dirancanglah sebuah Aplikasi TOEFL Berbasis Web dengan MySQL dan Framework Codeigniter dengan tujuan untuk memberikan alternatif dalam menguji kemampuan sebelum mengikuti ujian TOEL, yang bersifat hemat waktu, hemat biaya, dan mempermudah dalam melakukan pengujian kemampuan diri.

Dalam pengembangannya aplikasi ini menerapkan metode waterfall dimulai dari tahap awal yaitu tahap perencanaan sampai akhir yaitu tahap pemeliharaan. Produk di uji menggunakan pengujian Dimension of Quality For Good yang di nyatakan berhasil karena Uji manfaat bernilai reliable dengan nilai di atas 75 yaitu 90, Dari rekapitulasi nilai pengujian Uji produk didapatkan presentase dengan nilai tertinggi 90% maka produk ini di nyatakan valid.

Published

2021-06-10

Issue

Section

Articles